Informasi

Dukcapil Mimika Raih Penghargaan Aktivasi lKD Tertinggi di Wilayah Timur lndonesia

Papua60detik - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Mimika meraih penghargaan aktivasi ldentitas Kependudukan Digita (IKD) atau KTP Digital tertinggi di Wilayah Timur Indonesia.


Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Dukcapil Se-lndonesia, 27 sampai 29 Februari 2024 di Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau.

“Terima kasih banyak kepada bapak Dirjen Dukcapil Kemendagri, serta apresiasi yang tinggi kami sampaikan kepada pimpinan daerah Kabupaten Mimika yaitu Bapak Bupati, Wakil Bupati dan Sekda yang terus memberikan support, arahan, dukungan,  kebijakan strategis dalam meningkatkan pelayanan publik khususnya Adminduk kepada masyarakat Mimika. Dukungan dari DPRD Mimika selama ini juga sangat berarti.,” kata Kepala Dinas Dukcapil Mimika Slamet Sutejo, Rabu (28/2/2024).

Slamet Sutejo mendedikasikan penghargaan tersebut kepada masyarakat Mimika. Masyarakat Mimika selama ini berperan dan partisipasi aktif dalam mendukung program Gerakan lndonesia Sadar Adminduk (GISA), khususnya Aktifasi lKD hingga saat ini sudah mencapai 14.768 orang.

Penghargaan ini merupakan yang kedua kalinya bagi Disdukcapil Mimika. Pada tahun 2022 lalu Disdukcapil Mimika juga meraih penghargaan kategori Dukcapil BISA di Tanah Papua. 

Kepada jajaran Disdukcapil, Slamet berpesan tetap semangat dan terus berusaha berbenah, memperbaiki kekurangan dan meningkatkan kinerja layanan kepada masyarakat.

Rakornas tersebut dihadiri 1.200 lebih peserta secara luring dari Jajaran Dukcapil pusat, Dukcapil provinsi, Dukcapil kabupaten/ kota, serta 1.500 lebih secara during. 

Tito dalam arahannya, bahwa Rakornas ini sebagai bahan evaluasi kinerja Dukcapil dalam pelayanan publik & mendukung suksesnya Pemilu serentak 14 Februari  2024 yang lalu, serta Pilkada yang akan digelar pada November 2024. 

“Dukcapil harus terus berusaha mendorong kinerja layanan publik semakin baik, berinovasi dan hal-hal yang sudah baik seperti integritas. Sistem dan kompetensi harus terus ditingkatkan. Akurasi dan validitas data kependudukan sangatlah penting karena digunakan untuk perencanaan pembangunan, pelayanan publik, penyaluran bansos, sukseskan pemilu dan sebagainya,” pesan Tito. (Faris)

Sumber : https://papua60detik.id/berita/dukcapil-mimika-raih-penghargaan-aktivasi-lkd-tertinggi-di-wilayah-timur-lndonesia

Apakah isi website memberikan informasi yang anda butuhkan ?

  • Sangat Bermanfaat
  • Cukup Bermanfaat
  • Bermanfaat
  • Kurang Bermanfaat

Seberapa puas Anda terhadap kinerja layanan DISDUKCAPIL Kabupaten Mimika?